8 Rekomendasi Tempat Wisata di Bangka-Belitung

Belitung dan Bangka menawarkan pesona wisata alam yang luar biasa. Dari pantai berpasir putih, danau yang tenang, hingga kebun-kebun yang menakjubkan, semua siap memanjakan indera. Oleh karena itu, memilih Belitung dan Bangka sebagai destinasi liburanmu adalah keputusan yang tepat. Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat wisata menarik di Belitung dan Bangka untuk kamu jelajahi.

8 Wisata Bangka Belitung

Seperti yang banyak orang ketahui kepulauan babel mempunyai banyak pantai yang begitu indah dengan pasir putihnya, selain itu ada juga sejarah seperti museum yang tak kalah menarik untuk dikunjungi.

1. Pulau Lengkuas

Pulau Lengkuas adalah salah satu destinasi yang paling terkenal di pulau Belitung, destinasi ini berada di kecamatan sijuk kabupaten Belitung. Menurut situs indonesia travel dari kementrian pariwisata dan ekonomi kreatif, Pulau lengkuas adalah salah satu destinasi yang paling terkenal di kepulauan Bangka-Belitung.

Di pulau ini ada mercusuar setinggi 13 tangga yang telah dibangun ratusan tahun yang lalu. Dari atas mercusuar, terlihat perairan biru kehijauan dan pasir putih berkilauan karena pantulan sinat matahari.

2. Tanjung Tinggi

Tanjung Tinggi menjadi tempat yang tepat untuk berenang sambil menikmati suasana pantai yang tenang. Pengunjung juga dapat menikmati berbagai aktivitas seperti snorkeling untuk menjelajahi keindahan bawah laut atau sekadar berjemur di bawah sinar matahari. Tanjung Tinggi sering menjadi tempat favorit bagi wisatawan yang ingin merasakan keindahan alam Belitung.

Jika kamu merencanakan perjalanan ke Belitung, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Tanjung Tinggi! Dengan pemandangan yang menakjubkan dan suasana yang nyaman, Tanjung Tinggi adalah tempat yang sempurna untuk menciptakan kenangan tak terlupakan.

3. Tanjung Kelayang

Tanjung Kelayang menyuguhkan hamparan pantai pasir putih dihiasi dengan bongkahan batu besar. Destinasi ini sangat terkenal dengan garis pantainya yang panjang serta perairan yang tenang. Wisatawan bisa berenang, snorkeling dan olahraga lainnya. Selain itu wisatawan juga bisa menikmati hidangan berupa masakan lokal dan minuman dingin di tepi pantai.

4. Pulau Batu Berlayar

Pulau Batu Berlayar adalah pulau kecil berpantai yang terdiri dari struktur bebatuan granit berukuran besar. Pemandangan batu granit inilah yang menarik perhatian para pengunjung. Ketika air laut sedang pasang, seluruh permukaan pulau akan digenangi air laut. Batu-batu granitnya pun terlihat seperti sedang berlayar. Sementara jika air surut, wisatawan bisa berjalan-jalan di atas pasir dan berbatuan granit.

5. Pulau Burung

Pulau Burung memiliki struktur batuan granit yang menjulang tinggi menyerupai kepala burung. Suasana pantainya tenang, dengan pasir putih. Lokasinya berada di kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung.

Keunikan dari Pulau Burung adalah bentuknya yang menarik, dengan batu-batu granit besar yang menjulang tinggi dan landscape alami yang menciptakan latar belakang yang menakjubkan untuk berfoto. Banyak pengunjung yang datang ke pulau ini untuk menikmati keindahan alamnya dan mengambil momen foto-foto yang Instagramable.

6. Danau Kaolin

Danau Kaolin, yang juga dikenal dengan sebutan Camoi Aik Biru, berarti “Danau Air Biru.” Terbentuk dari cekungan hasil galian tambang, danau ini terisi air seiring berjalannya waktu. Keindahan danau ini terpancar dari airnya yang berwarna biru toska, yang dihasilkan oleh sisa mineral pertambangan dan kaolin. Di sekelilingnya, terdapat bukit dengan tanah putih yang mencolok.

Berdasarkan informasi dari website Kabupaten Belitung, tempat wisata ini terletak di Kecamatan Membalong, Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung, Indonesia. Warna airnya yang jernih dan tanah kaolin putih yang mengelilingi menjadikannya menarik perhatian banyak orang. Keindahan alam yang ditawarkan menjadikan danau ini salah satu objek wisata populer di Belitung, di mana banyak pengunjung datang untuk berfoto dan menikmati pemandangan yang menakjubkan.

7. Pantai Tanjung Pendam

Pantai Tanjung Pendam cocok untuk didatangi bagi kamu pecinta sunset. Selain itu, pada pagi harinya wisatawan bisa berjalan-jalan santai menusuri pinggiran pantai yang biasanya lebih luas karena air laut yang surut, wisatawan bisa berjalan-jalan dan bersantai di restoran yang berderet di pantai. Rata-rata restoran yang menjual seafood dan makanan khas belitung.

8. Pulau Leebong

Kunjungi Pulau Leebong, tempat wisata hits di Bangka Belitung yang cocok untuk healing. Wisata Belitung ini terletak sejauh 3 km dari pulau utama kepulauan Bangka Belitung. Dengan luas lahan sekitar 37 hektare, kamu bisa menikmati pantai yang landai dan putih, air laut biru jernih tanpa bebatuan, serta pepohonan hijau yang berjejer, menciptakan suasana yang menenangkan.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa mencoba beberapa aktivitas seru di sini yang akan membuat harimu semakin menyenangkan. Misalnya, kamu bisa berenang di tepi laut, snorkeling untuk melihat ikan-ikan kecil di bawah laut, naik perahu untuk menikmati keindahan laut di Pulau Leebong, dan tidak ketinggalan, hunting foto menarik dan Instagramable untuk diunggah di media sosial pribadimu. Di pulau ini, kamu juga dapat menginap di resort mewah dengan pelayanan yang baik dan ramah. Dengan kombinasi pemandangan alam yang indah dan penginapan yang berkualitas, destinasi wisata Pantai Bangka Belitung ini akan memberikan pengalaman tak terlupakan bagimu.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *